Home » » 5 Tips Ringan Foto Pre Wedding

5 Tips Ringan Foto Pre Wedding

www.aziscs1.com - Sekarang ini lagi trendnya untuk Prewedding , orang rela mengeluarkan uang jutaan rupiah hanya untuk sebuah pemotretan Prewedding. Artikel ini kutulis setelah aku melihat album foto milik teman FBku Rerel Undas. Setelah melihat foto-fotonya saya jadi terinspirasi untuk menulis artikel tentang Tips untuk Foto Pre Wedding.

Foto-foto pra-pernikahan (pre-wedding) kini semakin banyak digemari oleh pasangan-pasangan yang hendak melangsungkan pernikahan. Foto pre wedding umumnya dibuat sebagai sebuah karya seni yang akan meninggalkan kesan indah, unik, dan bercitarasa pribadi.

Prewedding Banjarmasin
Contoh foto Prwedding

Selain dikemas dalam bentuk album yang kelak layak dijadikan pajangan yang enak dipajang dan dibuka-buka di meja tamu (coffee table), beberapa foto pre-wedding juga dicetak besar untuk dipajang di area resepsi pernikahan.

Sebagai karya seni yang diharapkan indah dan bercitarasa pribadi, pengambilan foto-foto prewedding memerlukan perencanaan yang cermat agar kelak hasil karya foto tersebut layak pajang baik di acara resepsi maupun di meja tamu.

Berikut ini beberapa tips ringan sebelum menjalani sesi foto pre-wedding :

1. Tentukan Konsep Album Foto
Maksudnya adalah mau dijadikan bentuk seperti apa album yang kita inginkan. Contoh-contoh konsep untuk sebuah album foto di antaranya :

  • Sekadar kumpulan foto indah dengan lokasi indah (seperti album foto konvensional)
  • konsep sebuah ceritera sebagaimana skenario film atau sinetron
  • konsep kalender yang dapat menggambarkan perubahan suasana dari musim ke musim
  • konsep komik dengan word balloons berisi kalimat-kalimat lucu
  • konsep majalah di mana ada halaman muka, pengantar redaksi, halaman isi, berbagai halaman rubrik
  • dan konsep-konsep lain sesuai imajinasi pasangan pre-wedding

2. Tentukan Tema Foto
Tema mengacu kepada nuansa (suasana dan setting) yang ingin dimunculkan dari karya foto. Beberapa contoh tema misalnya:
  • Etnik (Javanese, Minang, Chinese, Arabic, Sundanese),
  • Kolonial, masa remaja, oriental, horror, wild western (seperti film-film koboi),
  • Casual, office environment, futuristik, luar angkasa, gurun pasir, hutan Amazon, dan sebagainya sesuai imajinasi pasangan pre-wedding.Fotografer Prewedding dari Banjarmasin
Prewedding di depan cafe Batavia
3. Pilih Kostum dan Lokasi
Pemilihan tema di atas sangat penting karena akan menentukan langkah selanjutnya yakni pemilihan kostum dan lokasi pemotretan. Banyak lokasi di Indonesia tersedia untuk mendukung berbagai tema yang diinginkan. Banyak tempat di kota-kota besar juga menyediakan jasa penyewaan kostum untuk berbagai tema tersebut. Jika bingung dengan tema dan daya imajinasi sedang mentok, tema casual yang ringan bisa dijadikan pilihan terakhir

4. Pilih Fotografer yang Tepat
Ketiga tips di atas merupakan langkah awal yang sebaiknya dilakukan pasangan pre-wedding. Langkah selanjutnya adalah memilih fotografer yang cocok untuk keperluan sesuai tema. Jika tema yang dipilih menuntut banyak pemotretan di studio dengan menggunakan berbagai efek pencahayaan buatan, maka fotografer dengan spesialis outdoor kurang dapat memberikan pelayanan yang memuaskan. Sebaliknya, jika sesi pemotretan akan banyak dilakukan di luar ruangan dengan kondisi alam yang mendekati ekstrim (misal sangat panas, sangat dingin, sangat basah, dll), maka pilihlah fotografer yang memang tangguh dan handal untuk kondisi-kondisi semacam itu.


5. Pentingnya pegarah Gaya dalam Pemotretan Prewedding
Dalam memotret prewed atau Photo Pernikahan, seorang fotografer harus mampu mengarahkan gaya sang calon pengantin (kalau perlu membawa pengarah gaya) serta bisa memanfaatkan keindahan tempat pemotretan dengan maksimal. Namun, kalau tidak waspada, keindahan tempat yang dipakai justru bisa membawa risiko pada kerusakan alat.


Dunia fotografi dunia mengenal wedding photography dan kegiatan ini hanyalah memotret sepasang pengantin baik saat kegiatan pemberkatan maupun pose sepasang mempelai itu di outdoor maupun di dalam studio. Sementara fotografi prewed yang hanya marak di Indonesia semata memotret sepasang Photo Pernikahan foto yang dipasang di ruang resepsi, dan secara umum hanyalah foto dua manusia yang sedang berbahagia.

Namun, jangan sepelekan bisnis yang terjadi di dunia Photo Pernikahan ini. Walau dia umumnya satu paket dengan fotografi pernikahannya nanti, fotografi prewed telah menjadi batu loncat ratusan fotografer pemula untuk terjun ke dunia profesional.


Demikianlah sekadar tips agar karya foto pre wedding memiliki nilai lebih, semoga bermanfaat.

Fotografer by Und2s Studio Photography
Facebook : www.facebook.com/REREL

Dari berbagai Sumber
Tag : foto foto pernikahan, foto pernikahan, foto pre wedding, foto prewedding, photo pre wedding, photo prewedding, photo wedding, prewedding foto, tips foto pre wedding, wedding foto

0 komentar:

Posting Komentar